Now Reading
Perawatan Wajah Pria untuk Sehari-hari

Perawatan Wajah Pria untuk Sehari-hari

Merawat tubuh kini tak hanya dilakukan oleh kaum wanita. Pria juga perlu untuk melakukan perawatan pada tubuh terutama wajah. Kulit wajah berbeda dengan kulit pada bagian tubuh lain sehingga memerluka perawatan yang khusus. Jika anda berencana untuk memulai merawat wajah, berikut ini beberapa cara merawat diri untuk pria.

  1. Cuci muka

Cara yang pertama adalah dengan membersihkan wajah dari debu dan kotoran setelah seharian beraktivitas. Untuk membersihkan wajah anda perlu mencuci wajah menggunakan sabun khusus untuk wajah. Anda bisa menggunakan merk pembersih wajah yang bagus untuk pria yang benyak dijual di drugstore atau mini market. Pilihlah sabun wajah yang sesuai dengan konsisi kulit wajah anda. Jika terasa berminyak maka pilihlah sabun wajah yang dapat mengontrol minyak berlebih.

Cuci muka sampai bersih
  1. Pelembab

Pelembab berfungsi untuk melembabkan kulit wajah dan membuat agar tekstur terasa lebih sehat, halus, dan tidak kering. Aplikasikan pelembab wajah setelah cuci muka agar wajah yang baru dibersihkan dengan sabun mendapatkan kelembaban kembali.

  1. Sunscreen

Sunscreen atau tabir surya sering diabaikan oleh pria padahal penggunaan sunscreen sebelum berakhivitas sangatlah penting untuk mencegah dampak buruk dari paparan sinar matahari. Aplikasikan sun screen 15 menit sebelum keluar ruangan secara merata pada wajah, leher, dan juga tengkuk. Gunakanlah sunblock wajah yang bagus untuk pria dengan spf yang sesuai dengan durasi aktivitas dan jenis kulit. Semakin gelap kulit anda maka kandungan spf yang digunakan semakin kecil juga sebaliknya.

See Also
4 Cara Mengatasi Uban Agar Tidak Tumbuh Lagi di Usia Muda-sumber foto orami

  1. Exfoliasi

Kulit manusia umumnya melakukan regenerasi sel-sel lama dengan jaringan sel baru. Namun, semakin bertambah usia proses regenerasi wajah pria semakin melambat dan membutuhkan bantuan dari luar salah satunya adalah dengan exfoliasi. Anda bisa melakukan exfoliasi wajah dengan scrub seminggu sekali. Gunakanlah produk exfoliasi dengan tingkat yang tidak terlalu kasar dan gosokkan dengan gerakan melingkar pada permukaan wajah kemudian bilas hingga bersih. Exfoliasi akan membantu kulit anda beregenerasi mengangkat sel-sel kulit mati yang menyebabkan wajah terlihat kusam dan efeknya adalah wajah anda terlihat lebih bersih dan cerah.

Produk scrub Exfoliating
  1. Konsumsi buah dan sayur

Merawat kulit tak hanya dilakukan dari luar. Anda juga harus merawat kulit dari dalam dengan cara banyak mengkonsumsi buah dan sayur yang mengandung vitamin e dan c yang baik untuk kulit. Cara termudah adalah dengan mengkonsumsi buah-buahan secara langsung atau dalam bentuk jus.

© 2023 Denotasi | All Rights Reserved.

Scroll To Top