Home > Otomotif > Cara Membersihkan Jamur Kaca Mobil dengan Mudah
Cara Membersihkan Jamur Kaca Mobil dengan Mudah
Untuk menghilangkan jamur pada kaca mobil biasanya pemilik kendaraan akan langsung membawa mobil mereka ke salon mobil. Namun tentunya bila kamu membawanya ke salon mobil akan membuat kamu mengeluarkan biaya yang tidak sedikit. Selain itu, bagi kamu yang tidak memiliki cukup waktu tentunya sangat susah untuk mendatangi salon mobil. Sebenarnya kamu dapat menghilangkan jamur pada kaca kendaraan dengan alat dan bahan yang sederhana, sehingga kamu dapat menghemat biaya dan waktu dibandingkan datang ke salon mobil.
Berikut ini beberapa cara menghilangkan jamur kaca mobil dengan mudah.
- Menggunakan Alkohol
Salah satu cara menghilangkan jamur pada kaca mobil dengan mudah adalah dengan menggunakan alkohol. Alkohol biasanya digunakan untuk membersihkan luka yang ada pada kulit, namun kamu dapat juga memanfaatkannya untuk menghilangkan jamur di kaca mobil. Cara penggunaannya pun sangat muda. Tentunya kamu harus menyiapkan terlebih dahulu alat dan bahan yang digunakan. Untuk bahan siapkan alkohol sekitar 50-90%. Sedangkan untuk alat yang digunakan kamu dapat menggunakan kapas ataupun kain lembut. Gosokkan kain atau kapas yang telah diberikan alkohol pada bagian kaca yang terdapat jamur. Gosokkan perlahan hingga bercak jamur pada kaca menghilang.
- Menggunakan Pemutih Pakaian
Cara lainnya untuk menghilangkan jamur pada kaca mobil adalah dengan menggunakan pemutih pakaian. Pemutih pakaian tidak hanya dapat menghilangkan noda membandel pada pakaian namun juga dapat menghilangkan bercak jamur pada kaca mobil. Untuk cara penggunaannya sebenarnya sama saja seperti sebelumnya. Celupkan kain lembut ke dalam pemutih pakaian, lalu gosokkan ke bagian kaca mobil yang bermasalah hingga bercak jamur hilang tak bersisa. Setelah itu, kamu dapat membersihkan kaca mobil kamu dengan menggunakan air biasa.
- Menggunakan Minuman Soda
Jika kamu memilih menggunakan air soda untuk menghilangkan jamur yang ada kaca mobil anda, maka sebaiknya kamu membersihkan kaca mobil terlebih dahulu. Untuk membersihkannya jangan menyiram kaca mobil kamu dengan menggunakan air. Hal ini dikarenakan agar unsur kimia yang ada di dalam minuman soda tidak bercampur dengan air. kamu dapat membersihkannya dengan cara mengelapnya saja, setidaknya jangan sampai ada kotoran atau debu yang menempel pada kaca. Setelah kaca bersih, kamu dapat memulai pembersihan. Kamu dapat menyiapkan kain lembut yang kering dan kemudian basahi dengan minuman soda tersebut. Setelah itu, gosokkan pada bagian kaca yang terkena jamur. Ulangi hal ini hingga beberapa kali sampai jamur pada kaca mobil hilang.