Now Reading
5 Tempat Wisata Terindah di Dunia yang Wajib Dikunjungi

5 Tempat Wisata Terindah di Dunia yang Wajib Dikunjungi

Liburan memang sangat diperlukan untuk kamu yang lelah dengan rutinitas kerja, liburan merupakan salah satu obat yang mujarab untuk membuat pikiran fresh. Selain pikiran lebih fresh kamu juga bisa menciptakan quality time antara kamu dengan orang tersayang.

Berikut 5 tempat wisata terindah di dunia yang wajib dikunjungi.

  1. Aogashima Volcano, Jepang

Gunung ini memang pantas di juluki sebagai surga tersembunyi karena Aogashima Volcano ini terletak di Pulau Augashima yang menjadi salah satu bagian Pulau Izu, untuk sampai ke Pulau Aogashima ini kamu bisa menggunakan kapal feri dari Tokyo jaraknya sekitar 300 meter.

  1. Antelope Canyon, Amerika Serikat
Antelope, Canyon, adalah salah satu wisata terindah di dunia

Antelope Canyon ini adalah lembah yang memiliki kedalaman dan diapit oleh dua tebing yang indah. Sebenarnya Antelope Canyon ini terbentuk karena air dan angin yang membuat batuan pasir navajo ini memiliki bentuk yang indah, untuk membetuk ini semua menghabiskan waktu yang sangat lama.

  1. Beachy Head, Inggris

Jika kamu sekarang berlibur di London maka pastikan kamu berkunjung ke Beachy Head yang memiliki tebing kapur setinggi 162 meter dan panjang tebing ini sekitar 1 km, kebayang donk guys gimana megahnya tebing kapur ini? Nah untuk sampai ke Beachy Head ini kamu bisa melakukan perjalanan sekitar 2 jam menggunakan mobil dari London.

  1. Crystalline Turquoise Lake, Cina

Danau yang cantik ini memang memiliki pemandangan yang sangat luar biasa dari permukaan danau ini kamu bisa melihat betapa jernihnya air ini. Bagaikan di negeri dongeng kamu bisa berkaca dari atas permukaan danau ini. Karena keindahan dari Crystalline Turquoise Lake akhirnya pada tahun 1992 UNESCO menjadikan kawasan ini sebagai cagar alam di Negara Cina yang menjadi situs warisan dunia.

  1. Kota Bern, Swiss
Kota Bern, salah satu wisata terindah di dunia

Di Kota Bern kamu bisa melihat cantiknya bangunan kuno yang di bangun sejak tahun 1100an. Jika kamu berada di Kota Bern maka kamu wajib melihat indahnya Katedral Bern yang di bangun pada tahun 1400an. Pada tahun 1530 Kota Bern ini diberi menara yang memiliki Jam besar dan memiliki fitur lonceng, lonceng ini akan berbunyi setiap satu jam. Di sekitar Kota Bern kamu juga bisa melihat beberapa bangunan pabrik diantaranya ada pabrik susu kental, pabrik mesin, pabrik susu coklat, dan pabrik instrumen ilmiah. Kota Bern ini sangat indah sehingga pada tahun 1983 UNESCO menobatkan Bern ini sebagai salah satu situs warisan dunia yang memiliki sejarah dan bangunan yang indah.

© 2024 Denotasi | All Rights Reserved.

Scroll To Top