Now Reading
Harga jimny di Indonesia sebanding dengan spesikasinya yang bikin ngiler

Harga jimny di Indonesia sebanding dengan spesikasinya yang bikin ngiler

Suzuki Jimny

Denotasi.com – Para perusahaan otomotif terus meluncurkan produk-produk berkelas untuk meramaikan pasar otomotif khususnya roda empat di tanah air, salah satunya Suzuki Jimny.

Setelah berhasil dengan dengan New Suzuki Ertiga Dreza kini pabrikan berlogo huruf S tersebut memboyong New Suzuki Jimny yang didatangkan secara CBU atau utuh langsung dari Jepang.

Mobil Offroad mungil yang masuk ke Indonesia dipastikan memiliki kesamaan seperti di negara asalnya termasuk untuk urusan fitur yang pastinya tidak akan jauh berbeda.

Meskipun tergolong kecil namun jangan salah Suzuki Jimny diklaim memiliki tenaga yang sangat handal untuwk melibas medan berat. Berikut sedikit bocoran harga suzuki jimny Indonesia.

Sebelum membahas harga, anda juga berhak mengetahui spesifikasi dan kelebihan mobil jimny. Dari segi eksteriornya Suzuki Jimny memiliki tampilan yang cukup unik dengan bentuk kotak dan terkesan sangat sederhana, mobil SUV ini di dukung dengan bumper besar dan disandingkan pula dengan grill kecil berpalang enam secara vertikal.

Di buritan mobil ini disematkan ban cadangan yang menambah gagah tampilan mobil offroad mungil tersebut. Sementara itu di kaki-kakinya terpasang ban tangguh yang melapisi velg alloy berukuran 15 inci. Untuk menambah kenyamanan Suzuki Jimny menggunakan suspensi berbentuk ladder frame yang pastinya sangat mumpuni ketika digunakan di medan berat.

Ruang kabin pada suzuki jimny terlihat cukup sederhana namun sudah dibekali teknologi yang canggih, seperti Tyre Pressure Monitoring System (TPMS) mengetahui tekanan ban pada kendaraan dan Gear Shift Indicator (GSI) yang membantu pengemudi dalam menghemat bahan bakar.

See Also
Perbedaan AC Mobil Listrik dan Mobil Konvensional-maxim-hopman-Q_l5NzA8o4Y-unsplash

Sementara itu untuk urusan mesinw Suzuki Jimny terbaru memakai dapur pacu berkapasitas 1.3 liter yang di dukung oleh dura transmisi yaitu manual lima percepatan dan otomatis empat percepatan yang diklaim mampu menghasilkan daya hingga 83 hp pada putaran 6.000 rpm serta torsi puncak 110 Nm pada 4.100 rpm.

Prediksi Harga Suzuki jimny Indonesia menggunakan patokan di negara Inggris Suzuki Jimny model SZ3 dibanderol 12.195 poundsterling atau setara Rp 235 juta, sedangkan untuk tipe SZ4 untuk manual dibanderol 13.645 poundsterling atau Rp 263 juta dan tipe otomatis 14.454 poundsterling atau Rp 279 juta.

Sementara itu menurut Donny Saputra selaku Kepala Pengembangan Produk SIS mengatakan pihaknya akan menjual Suzuki Jimny jauh lebih murah ketimbang banderol yang diberikan oleh Importir Umum (IU). Saat ini mobil SUV mungil tersebut dipasarkan oleh IU dengan harga mencapai Rp 450 juta sampai Rp 500 jutaan.

© 2023 Denotasi | All Rights Reserved.

Scroll To Top