Now Reading
Belajar Setia Kawan Dari Bocah 12 Tahun di China

Belajar Setia Kawan Dari Bocah 12 Tahun di China

Bocah berusia 12 tahun dari Meishan, Provinsi Sichuan, China mendapatkan pujian dari dunia dan dianggap sebagai pahlawan. Pasalnya ia selalu menggendong teman sekelasnya yang mengalami cacat untuk berkeliling sekolah selama enam tahun terakhir.

Hal ini bermula ketika Zhang Ze (4) mengalami myasthenia gravis yang tidak dapat disembuhkan. Hal tersebut menyebabkan Zhang Ze kehilangan kendali otot-otot sukarela pada kakinya dan membuatnya sulit untuk berjalan.

Xu Bingyang sedang menggendong Zhang

Orang tua Zhang Ze hanya dapat mengantarkan ananknya ke sekolah tiap hari, namun mereka tidak dapat membantu Zhang saat ke toilet atau berpindah antar kelas. Untungnya salah seorang teman sekelas Zhang bernama Xu Bingyang membantunya.

Pada saat kelas 1 mereka bertemu dan Xu Bingyang menawarkan diri untuk membantu Zhang masuk kelas, makan siang, dan pergi ke toilet. Caranya adalah dengan menggendong Zhang. Hal tersebut dilakukannya selama enam tahun.

Dalam wawancara yang dilansir Oddity Central, Xu Bingyang mengaku memiliki badan yang lebih besar darinya sehingga ia merasa harus membantunya. Xu Bingyang memiliki berat 40 kg dan Zhang Ze memiliki berat sekitar 25 kg. Jadi Xu tidak merasa keberatan ketika ia menggendong Zhang.

Persahabatan anak pramuka

Kesetiaan Xu membantu Zhang sebagai sahabat tidak melihat waktu, meski hujan maupun cerah Xu selalu menjemput Zhang di depan sekolah lalu menggendongnya naik tangga ke kelasnya. Selain itu, Xu juga menyerahkan pekerjaan rumahnya, membawa makan siang, dan mengisikan air minum.

See Also
Kapolres Lumajang AKBP Boy Jeckson Situmorang (ANTARA)

Menurut guru yang mengajar di sekolah Zhang, tiga tahun lalu ada dua anak laki-laki yang membantu Zhang dalam melakukan aktivitasnya di sekolah. Namun salah satu dari mereka berhenti dan mengataka bahwa dia tidak memiliki waktu yang cukup.

Xu Bingyang menjadi satu-satunya teman sekolah yang membantunya dan dia tidak pernah mengeluh ke para guru dan teman-teman lainnya. Xu Bingyang juga tidak pernah memberi tahu keluarganya soal Zhang. Xu Bingyang hanya ingin belajar membantu sesama tanpa pamrih. Ini yang membuat banyak orang menganggap Xu Bingyang sebagai pahlawan serta mengerti arti persahabatan.

“Xu Bingyang adalah sahabatku, setiiap hari dia belajar dengan saya, mengobrol dengan saya dan bermain bersama saya. Saya berterima kasih kepadanya telah menjaga saya hingga saat ini,” ungkap Zhang Ze.

© 2023 Denotasi | All Rights Reserved.

Scroll To Top