Now Reading
Belasan Wilayah di Indonesia Berpotensi Dilanda Cuaca Ekstrem

Belasan Wilayah di Indonesia Berpotensi Dilanda Cuaca Ekstrem

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyebutkan wilayah Indonesia yang berpotensi dilanda cuaca ekstrem. Data BMKG menyebutkan terdapat 17 wilayah yang akan mengalami cuaca ekstrem beberapa hari ke depan.

17 wilayah tersebut tersebar mulai dari Pulau Jawa dan sekitar seperti Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali, dan NTB. Kemudian Pulau Kalimantan antara lain Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara.

Banjir akibat cuaca ekstrem

Untuk Pulau Sulawesi yang berpotensi dilanda cuaca ekstrem adalah Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, Gorontalo. Kemudian Maluku dan Maluku Utara. Adapun wilayah Papua Barat Papua juga berpotensi mengalami cuaca ekstrem.

Cuaca ekstrem seperti hujan lebat disebabkan karena adanya aktivitas gelombang atmosfer Madden Julian Oscilation (MJO) pada fase basah turut berperan dalam meningkatkan suplai massa udara basah di beberapa wilayah Indonesia.

Deputi Bidang Meteorologi, R Mulyono mengungkapkan bahwa wilayah sekitar Laut Sulawesi, Selat Makassar, Kalimantan Barat dan Laut Cina Selatan Utara Kalimantan akan terjadi pusaran angin. Hal ini menyebabkan terbentuknya daerah perlembatan dan pertemuan angin di sekitar wilayah Indonesia bagian barat dan tengah.

Deputi Bidang Klimatologi BMKG Mulyono Rahadi

Menurut Mulyono kondisi tersebut akan menyebabkan potensi hujan yang lebat dalam periode akhir April hingga awal Mei 2019.

See Also
Ilustrasi energi alternatif geothermal (Hannah Wright on Unsplash)

Selain itu, diperkirakan gelombang laut mencapai ketinggian 2,5 hingga 4.0 meter selama periode 25 April hingga 2 Mei 2019. Gelombang tinggi diperkirakan akan melanda Perairan Aceh dan Perairan barat Sabang.

Kemudian Perairan barat Pulau Simeulue hingga Kepulauan Mentawai, Samudera Hindia barat Sumatera, Perairan selatan Jawa hingga Pulau Sumba, Perairan Enggano, Selat Bali, Selat Lombok, Selat Alas bagian selatan, Samudera Hindia selatan Jawa dan Samudera Pasifik.

Mulyono menambahkan agar masyarakat tetap waspada dengan potensi cuaca ekstrem yang akan terjadi. Dampak dari cuaca ekstrem tersebut dapat menimbulkan banjir, genangan, tanah longsor, angin kencang, dan pohon tumbung.

© 2023 Denotasi | All Rights Reserved.

Scroll To Top