Now Reading
Motor paling irit untuk jalan bareng doi seharian

Motor paling irit untuk jalan bareng doi seharian

Motor menjadi alat transportasi paling mudah. Kebanyakan orang membeli motor untuk menghemat pengeluaran, dibandingdengan naik angkot atau ojek setiap hari. Tetapi, Kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) memang tidak dapat dihindari. Apalagi bila kendaraan Anda termasuk boros bahan bakar. Nah,Berikut ini daftar motor paling irit, selain hemat kamu juga bisa ajak doi jalan seharian.

  1. All New Honda Beat Sporty

All New Honda BeATeSP Sporty yang dicari banyak orang selain memiliki bentuk yang simpel,ternyata juga irit bahan bakar. Motor ini didukung oleh sistem pembakaran Fuel Injection (PGM-FI) serta teknologi Enhanced Smart Power (eSP), membuat motor honda paling irit ini mampu menempuh jarak 48 km per liter dengan performa yang sangat mumpuni. Bahkan, pada putaran mesin 7.500 rpm, motor ini dapat menghasilkan daya maksimum sebesar 8.68 ps dan torsi maksimum 9,01 N.m pada 6.500 rpm. Kelebihannya lagi, motor ini sangat nyaman dikendarai sehari-hari karena memiliki sistem braking Tromol yang membuat mesin menjadi lebih halus.

  1. All New Honda Scoopy
Honda Scoopy

Lagi-lagi masih dengan motor keluaran honda yang tak kalah irit yaitu All New Honda Scoopy. Konsumsi bahan bakar motor ini teruji sangat irit. Saat pengetesan Euro 3, motor ini bisa menempuh jarak 59 km dengan satu liter bensin. Bahkan saat pengetesan Euro 2 mencapai 61.9 km/liter. Konsumsi bahan bakar yang irit tetap membuatnya memiliki performa mesin powerfull. Hal menariknya lagi, selain menjadi matic paling irit bensin, honda scoopy juga memiliki mesin 110cc berpendingin udara dan dilengkapi teknologi eSP yang bisa menghasilkan tenaga maksimal sebesar 9.1 PS pada 7.500 rpm dan torsi mencapai 9.4 Nm pada 6.000 rpm.

  1. Suzuki Shooter 115 FI
Suzuki Shooter 115 FI

Tidak melulu keluaran honda, suzuki juga punya varian yang terbukti menjadi motor teririt . Suzuki Shooter 115 FI memiliki performa dengan kecepatan tinggi serta irit bahan bakar dan telah lulus uji coba yang dilakukan R&D Suzuki. Jarak hingga 49,7 km dapat ditempuh motor 113 cc ini hanya dengan1 liter bensin. Hal ini karena didukung dengan adanya mesin 4 tak dengan teknologi low friction yang dipadukan dengan fuel injection. Dilengkapi pula dengan pendingin udara serta teknologi LEAP (Light, Efficient, and Powerful).

See Also
Ilustrasi BBM Pertamax dan Pertalite (Antara)

Bagi anda yang mencari motor irit, selain spesifikasi mesin mumpuni anda juga perlu melakukan perawatan khusus.

© 2023 Denotasi | All Rights Reserved.

Scroll To Top